Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2016

[CERPEN ANAK] Niat Baik di Bulan Ramadhan dimuat di Rubrik Taman Riang (Koran Analisa) 26 Juni 2016

Gambar
Niat Baik di Bula n Ramadhan Oleh : Feby Farayola                          Tanpa terasa sudah bulan ramadhan. Bulan dimana seluruh umat muslim di seluruh dunia dunia diwajibkan untuk berpuasa.             Malam itu Abdul sedang menonton siaran di televisi mengenai hari pertama di bulan ramadhan yang jatuh pada esok hari. Abdul teringat pada bulan ramadhan yang dilaluinya ketika ia duduk di bangku kelas 3 SD. Saat itu ia berpuasa seharian penuh hanya selama satu minggu. Selebihnya ia berpuasa setengah hari. Kini Abdul telah duduk di bangku kelas 5 SD. Ia sangat ingin berpuasa seharian penuh selama satu bulan pada bulan ramadhan tahun ini. Tetapi keraguan muncul dalam benak Abdul. Apa mungkin ia bisa?             Tiba-tiba ibu menghampiri Abdul. “Lagi nonton apa Dul?” Tanya ibu.             “Ini bu, siaran tentang hari pertama puasa besok.” Jawab Abdul.             “Oh, begitu. Hm… kira-kira bulan ramadhan kali ini anak ibu bisa nggak nih puasa seharian penuh sel

[CERPEN ANAK] Leyna Si Kupu-kupu Bersayap Hitam dimuat di Rubrik Taman Riang (Koran Analisa) 20 Maret 2016

Leyna S i Kupu-kupu Bersayap Hitam   Oleh : Feby Farayola    Leyna si kupu-kupu bersayap hitam terbang rendah di antara bunga-bunga yang sedang bermekaran di padang bunga. Disana ia melihat Popi si kupu-kupu bersayap pelangi, July si kupu-kupu bersayap biru, dan juga Anna si kup-kupu bersayap merah dengan bintik-bintik putih yang lucu sedang hinggap pada sekuntum mawar merah.             “Lihat, Leyna si kupu-kupu bersayap jelek datang.” Bisik Popi pada July dan Anna.             Mereka tertawa cekikikan sembari memandang remah warna sayap Leyana yang menurut mereka jelek.             Leyna dengar apa yang barusan dikatakan oleh Popi. Ia jadi sedih. Tidak bisa dipungkiri, ia juga ingin memiliki sayap berwarna indah seperti milik Popi, July, dan juga Anna.             “Jangan bersedih Leyna. Setiap makhluk memiliki keistimewaannya sendiri. Termasuk kau.” Dodo si ulat bulu mencoba menghibur Leyna.             “Aku sedih sekali Dodo. Mereka selalu mengejek warna sayapku

[CERPEN] Pria Hebat yang Kupanggil Bapak dimuat di Rubrik Cemerlang (Koran Waspada) 10 April 2016

Gambar
Pria Hebat yang Kupanggil B a pak   Oleh : Feby Farayola Jika ku ceritakan kisah-kisah yang pernah ku lalui bersama bapakku, mungkin kalian akan mengira bahwa aku dan bapak tidak saling menyayangi. Dalam fikiran kalian mungkin akan timbul sebuah anggapan bahwa kami saling membenci. Perlu ku tegaskan, jika kalian memang berfikir seperti itu sebaiknya buanglah pemikiran itu jauh-jauh. Karena kalian tidak pernah tahu kisah seperti apa yang sebenarnya pernah ku lalui dengan bapakku.             ***             Bapakku bukanlah seorang pria berdasi yang setiap hari pergi ke kantor dengan mengendarai sebuah mobil mewah. Bapakku hanyalah pria yang berprofesi sebagai seorang security di sebuah pabrik karet milik perusahaan asing yang terletak pada salah satu kawasan di Sumatera Utara. Setiap malam bapak pergi bekerja dengan mengendarai sebuah sepeda motor tua kesayangannya. Disaat semua orang terlelap, bapak justru sibuk mencari rezeki demi keluarganya.             Mes